Catatan DIzzA

supported by www.dizzashop.com

Ini Dia, Tips Investasi Emas Bagi Pemula

Tips ini cukup bagus buat Anda yang baru memulai untuk berinvestasi emas / logam mulia. Tapi terkadang untuk membeli emas membutuhkan energi ekstra untuk mengumpulan uang. Dan bagi Anda yang mempunyai kartu kredit dengan bunga cicilan rendah dapat digunakan untuk berinvestasi daripada dihabiskan untuk mencicil barang elektronik.

DIzzA sudah melakukan pembelian logam mulia dengan menggunakan kartu kredit sebanyak 3 kali. Setelah berhitungan antara cicilan kartu kredit dengan cicilan dari pegadaian / bank, DIzzA memilih menggunakan kartu kredit Everyday Card dari BCA untuk membeli logam mulia.

Bagi Anda yang mengetahui program cicilan Everyday Card BCA sebesar 0.5% selama 12 bulan dapat digunakan untuk berinvestasi. Caranya cukup mencari toko emas yang menjual logam mulia Antam dan dapat menggunakan BCA Card untuk bertransaksi. Setelah bertransaksi Anda telepon Hallo BCA untuk mengubah transaksi Anda menjadi cicilan 12 bulan dengan bunga 0.5% per tahun.

Pastikan Anda mengetahu syarat dan ketentuan berlaku pada BCA Card dan toko yang menjual logam mulia.

Dan berikut ada beberapa hal lagi yang perlu diperhatikan saat membeli emas menurut tatadana (Independent Financial Planner):
1. Jika diniatkan untuk investasi, belilah emas batangan, dan bukan emas perhiasan. Emas perhiasan lebih mahal harganya karena saat membeli kita dikenakan ongkos biaya pembuatan. Sementara saat menjual, ongkos biaya pembuatan ini tidak lagi diperhitungkan.
2. Emas batangan tidak mengenal trend mode, sehingga kapan pun anda ingin menjualnya, penurunan harga akibat faktor ‘kuno’ atau ‘ketinggalan jaman’ yang dialami oleh emas perhiasaan, tidak berlaku.
3. Belilah emas batangan yang bersertifikat resmi. Logam mulia dari ANTAM merupakan salah satu pilihan yang baik.
4. Bagi pemula atau anda yang konservatif gunakanlah metode: sisihkan uang sedikit demi sedikit, lalu belikan emas. Mulailah dengan cara konvensional seperti ini. Jangan dulu ikut-ikut skema kebun emas, gadai emas maupun skema lain yang lebih kompleks.

Untuk apa sih kita berinvestasi emas? Dalam perencanaan keuangan, emas dipakai sebagai produk investasi untuk dana darurat, karena sifatnya yang mudah ditransaksikan. Jadi kepemilikan emas disarankan sebatas jumlah dana darurat yang dibutuhkan. Selamat berinvestasi emas yang aman!
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Investasi dengan judul Ini Dia, Tips Investasi Emas Bagi Pemula. Jika kamu suka, jangan lupa like dan bagikan keteman-temanmu ya... By : Catatan DIzzA
Ditulis oleh: DIzzA Shop - Monday, April 29, 2013

Belum ada komentar untuk "Ini Dia, Tips Investasi Emas Bagi Pemula"

Post a Comment